Harga Lantai Kayu Parquet Per Meter dan Biaya Pasang

Apa itu lantai parquet dan harga lantai kayu parket per meter beserta dengan biaya pasangnya berapa sih? Yuk simak di artikel ini untuk selengkapnya.

Rumah berlantai (parquet) parket atau kayu tidak hilang peminatnya meskipun zaman sudah berubah. Justru banyak yang menjadikan rumah berlantai parket jadi terkesan mewah dan juga modern.

Rumah lantai parket memiliki desain yang dekoratif dan menarik, jika dibandingkan lantai keramik. Selain kesannya lebih alami, lantai parket juga tidak membutuhkan perawatan yang simpel. Cukup perawatan standard seperti rumah pada umumnya.

Sebelum tertarik menggunakan parket untuk lantai rumah, ada baiknya mengetahui informasi seputar harga lantai kayu parket per meter dan biaya pasang serta hal-hal penting lainnya seputar lantai parket.

Apa itu Lantai Parket dan Kegunaannya

Lantai parket adalah sekumpulan kepingan/potongan kayu yang dipres sehingga menghasilkan tampilan berupa papan kayu yang siap dipasang untuk lantai. Bahan dasar parket ada yang terdiri dari 100% kayu solid asli (umumnya jati) atau Parquet buatan atau dikenal dengan nama lain engineered wood.

Secara umum, parket solid digunakan untuk lantai dan harganya lebih mahal dibandingkan parket engineered wood. Selain itu, untuk penggunaan yang lebih awet akan membutuhkan perawatan. Sebaliknya, parket jenis buatan atau engineered wood memiliki harga yang lebih murah dan efisien.

Kelebihan Lantai Parquet

Untuk digunakan sebagai lantai, parket memiliki beberapa kelebihan yang banyak diminati oleh banyak orang. Di antaranya yaitu:

  1. Memiliki variasi dan bergaya dekorasi tinggi sehingga tampilannya terlihat indah.
  2. Tidak memerlukan perawatan yang sulit, cukup dengan disapu dan dipel secara rutin supaya tidak terkena kotoran dan debu
  3. Awet dan tahan lama bisa sampai berpuluh-puluh tahun dengan perawatan yang baik dan rutin. Supaya penggunaannya awet, disarankan untuk mengecat ulang parket setidaknya 3 atau 4 bulan sekali.
  4. Tampilan terlihat mewah dan cocok untuk semua tipe rumah, khususnya yang bergaya modern dan minimalis.
  5. Lebih sehat dibandingkan lantai keramik yang dingin. Lantai parket dapat menyerap panas sehingga penghuni rumah terhindar penyakit rematik.
  6. Harga cukup terjangkau

Kekurangan Lantai Kayu Parquet

  • Selain memiliki beberapa kelebihan yang sudah disebutkan di atas, lantai kayu parket juga memiliki beberapa kelemahan, di antaranya:
  • Proses pemasangan yang cukup kompleks, khususnya untuk kayu Parquet jenis solid
  • Mengeluarkan bunyi ketika berjalan di atasnya sehingga akan cukup mengganggu bagi yang suka rumah yang tenang
  • Lantai cukup licin, khususnya yang jenis solid atau laminate
  • Berpotensi rusak terkena goresan ketika memindahkan barang-barang atau jika bergesekan dengan benda keras lainnya

Pemasangan Lantai Parquet

Proses pemasangan parket tergantung dari jenis parket. Parket solid akan membutuhkan tenaga profesional atau ahlinya karena pengerjaannya yang lebih sulit dan kompleks. Sementara itu, parket jenis engineered wood lebih simpel dan bisa dilakukan sendiri.

Harga Lantai Kayu Parquet Per Meter

Lantai Parquet memiliki spesifikasi, ukuran, dan harga yang beragam. Masing-masing juga disesuaikan dengan tipe dan kualitasnya. Berikut ini adalah daftar harga lantai kayu parket yang dibedakan dari masing-masing tipenya.

1. Armanio

SpesifikasiUkuran (mm/m2)Harga (Rp)
Angeles Merbau 3S2 x 150 x 900550.000
Arizona Beech9,5 x 75 x 900450.000
Arizona Long Cinamon9 x 75 x 1500325.000
Arizona Teen Coconut10 x 75 x 490305.000
Boston 1S Kempas13,5 x 135 1800650.000
Boston 3S Merbau13,3 x 195 x 2200550.000
Decking Bengkirai2 x 150 x 900760.000
Frisco Mapple7,5 x 75 x 900245.000
Hamlet (HDF) Walnut8 x 195 x1215245.000

2. Gracewood

SpesifikasiUkuran (mm/m2)Harga (Rp)
Costul (DCW)12 x 102 x 900325.000
12 x 102 x 920350.000
Dark Nyatoh12 x 102 x 900325.000
12 x 102 x 925350.000
Kalimantan Poon12 x 102 x 900325.000
12 x 102 x 925350.000
Kerangas12 x 102 x 900325.000
12 x 102 x 925350.000
Light Nyatoh12 x 102 x 900325.000
12 x 102 x 925350.000
Padauk Padauk12 x 102 x 900325.000
12 x 102 x 925350.000

3. Jati

SpesifikasiUkuran (cm)Harga (Rp)
 

Parket Jati

1,2 x 5 x 17170.000/m2
1,2 x 5 x 20225.000/m2
1,2 x 5 x 25242.000/m2
1,2 x 5 x 30265.500/m2
 

Parket Jati KW-1 (Warna Putih 50%)

1,2 x 5 x 20182.500/m2
1,2 x 5 x 25205.000/m2
1,2 x 5 x 30225.000/m2
1,2 x 5 x 30285.000/m2
 

Parket Jati KW-2 (Warna Putih 80%)

1,2 x 5 x 20140.000/m2
1,2 x 5 x 25150.000/m2
1,2 x 5 x 30160.000/m2

4. Teka

SpesifikasiUkuran/SatuanHarga (Rp)
Aksesori Skirtingm290.000
Aksesori Tresholdm2115.000
Aksesori Edgingm255.000
Havea Durm2425.000
Havea Quickm2350.000
Kempas Villam2850.000
Maple Concord14 x 390 x 390 mm/m21.050.000
Merbau Atrium Line14 x 390 x 390 mm/m2850.000
Merbau Deck575.000
Merbau Dur510.000
Merbau Line705.000
Merbau Millenium650.000
Palisander Dur525.000
Palisander Villa1.275.000
White Oak Furned1.050.000
White Oak Grand Palais Old Style850.000

Harga Aksesoris Parket

SpesifikasiSatuanUkuran ( T x L x P) (cm)Harga (Rp)
Adaption ProfileBatang1,2 x 4,4 x 24075.000
End ProfileBatang1,2 x 5,8 x 24075.000
Silent Warna KayuBotol80.000
Silent Warna Putih/HitamBotol75.000
 

Skirting Profile/Plin

 

Batang

1,2 x 10 x 24090.000
1,2 x 8 x 24085.000
1,2 x 6 x 24080.000
Straicase NosingBatang2,2 x 5,2 x 24090.000
Transition ProfileBatang1,2 x 4,4 x 24075.000
Under Layer/FoamMeter6.000

Biaya Pasang Lantai Kayu Parket

DetailTambahanUkuran (cm)Harga (Rp)
Pasang Parket Solid UnfinishFinishing dengan Melamine 2 Komp.210.000/m
Pasang Parket Solid UnfinishFinishing dengan PU/Poly Urethane140.000/m
Pasang Parket Solid FinishUnder Layer Foam40.000/m
Pasang Parket LaminateUnder Layer Foam30.000/m
Pasang Parket EngineerUnder Layer Foam30.000/m
 

Pasang Lantai Kayu Parket

1,2 x 5 x 20165.000/m2
1,2 x 5 x 25185.000/m2
1,2 x 5 x 30200.000/m2
1,2 x 5 x 30 – 60200.000/m2
Pasang Parket KW-2Semua Ukuran140.000/m2
Pasang Parket di Lantaim225.000
Pasang Parket di TanggaTrap55.000
Pasang Aksesorism210.000
Bongkar Parket Lamam210.000

Tips Merawat Lantai Kayu Parquet

Supaya pemakaian lantai kayu Parquet lebih awet dan tahan lama, lakukan beberapa perawatan standard secara rutin seperti berikut ini:

  1. Jangan biarkan lantai parket tergenang air terlalu lama. Jika terkena genangan air, segera keringan supaya tidak menjadi lembab. Lantai parket yang lembab akan cepat rusak
  2. Tidak menggunakan obat kimia ketika mengepel lantai parket karena dapat merusak coating-nya
  3. Jika ingin memindahkan barang yang menempel langsung dengan lantai parket, hendaknya jangan diseret atau digeser, tapi diangkat supaya lantai parket tidak rusak
  4. Berikan alas pada lantai parket jika ingin diletakkan perabotan di atasnya untuk meminimalisir kerusakan secara langsung
  5. Gunakan mesin scrubber untuk membersihkan lantai kayu parket (setelah perawatan beberapa tahun)

Kiranya itu saja yang bisa Nguliday.com sampaikan mengenai lantai Parquet dan harga lantai kayu parket per meter dan biaya pemasangan. Harga yang kami tampilkan di atas adalah harga perkiraan yang sewaktu-waktu bisa berubah menyesuaikan dengan tempat dan waktu.

Baca juga: